Bengkalis Sudah Vaksin Sebanyak 531 Ekor Sapi

Rabu, 26 Februari 2025 | 11:57
Ilustrasi
BENGKALIS, RIAUGREEN.COM - Pemerintah Kabupaten Bengkalis terus mempercepat program vaksinasi Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) untuk melindungi populasi ternak. Hingga saat ini, sebanyak 531 ekor sapi telah menerima vaksin, atau sekitar 70,8% dari target 800 dosis yang disiapkan.  

Pejabat Fungsional Veteriner Ahli Muda Dinas Tanaman Pangan Hortikultura dan Peternakan (DTPHP) Bengkalis, drh. Mardani, menegaskan bahwa vaksinasi ini merupakan langkah penting dalam menekan penyebaran PMK di daerah tersebut.  

"Vaksinasi PMK akan terus berlanjut. Ternak yang sudah divaksin kali ini akan mendapatkan dosis kedua atau booster agar daya tahan tubuhnya semakin kuat terhadap virus PMK," ujar Mardani, Rabu (26/2/2025).  

Selain vaksinasi, pemerintah memperketat pengawasan lalu lintas ternak, terutama bagi sapi dan kerbau yang masuk atau keluar dari wilayah Bengkalis. Pasalnya, penularan PMK antarwilayah sering terjadi melalui ternak yang belum divaksin.  

Hingga saat ini, Kecamatan Rupat dan Rupat Utara masih bebas dari kasus PMK. Untuk menjaga status tersebut, pemerintah melarang sementara pemasukan ternak ke dua kecamatan tersebut guna mencegah penyebaran penyakit.  

“Kami mengimbau peternak untuk tidak memasukkan sapi ke Rupat dan Rupat Utara. Jika ada ternak yang menunjukkan gejala PMK, seperti luka di rongga mulut, segera laporkan ke petugas Puskeswan setempat,” tegas Mardani.  

Kasus terbaru PMK di Kabupaten Bengkalis tercatat pada 18 Januari 2025, dengan dua kasus yang menyerang enam ekor sapi.

Untuk memastikan efektivitas vaksinasi, pemerintah akan melakukan pengujian laboratorium dalam waktu dekat.  

Dengan capaian vaksinasi yang terus meningkat dan pengawasan yang diperketat, pemerintah optimistis dapat menekan penyebaran PMK di Bengkalis serta menjaga kesehatan ternak dan kestabilan ekonomi peternak.

(McRiau)

BERITA LAINNYA
Bengkalis Sudah Vaksin Sebanyak 531 Ekor Sapi
Rabu, 26 Februari 2025 | 11:57
Jenazah Basri Asal Pulau Rupat Tiba di Pekanbaru
Kamis, 30 Januari 2025 | 14:39
Pria Tua di Bengkalis Cabuli Anak di Bawah Umur
Kamis, 19 Desember 2024 | 12:47
Rupat Fest 2024 Layak Masuk Karisma Event Nusantara
Sabtu, 07 Desember 2024 | 11:47
BERIKAN KOMENTAR
Buy twitter verification Buy Facebook verification Buy Tiktok verification SMM Panel
Top