• Home
  • Riau
  • IPPAFest 2025, Riau Pamerkan Karya Terbaik dari Warga Binaan

IPPAFest 2025, Riau Pamerkan Karya Terbaik dari Warga Binaan

Rabu, 23 April 2025 | 15:20
PEKANBARU, RIAUGREEN.COM - Karya-karya kreatif dari warga binaan Lapas Kelas IIA Pekanbaru serta lapas dan rutan se-Riau berhasil mencuri perhatian dalam ajang Indonesian Prison Products and Art Festival (IPPAFest) 2025 yang digelar pada 21–23 April 2025 di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat.

Produk-produk yang ditampilkan meliputi kerajinan kayu, batik tulis, lukisan, hingga kuliner khas, semuanya hasil olahan tangan para Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) yang mengikuti program pembinaan dari Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Kanwil Ditjenpas) Riau.

Festival ini mengusung tema “Creation Beyond the Bars”, IPPAFest 2025 bukan sekadar pameran produk hasil buatan narapidana. Lebih dari itu, festival ini menjadi panggung harapan, tempat di mana semangat perubahan dan kreativitas dari balik jeruji bisa bersinar dan diapresiasi publik.

Kepala Kanwil Ditjenpas Riau, Maizar, menegaskan bahwa karya-karya ini adalah bukti nyata keberhasilan pembinaan di dalam lembaga pemasyarakatan.

“Kami ingin menunjukkan kepada masyarakat bahwa proses pemasyarakatan bukan hanya soal hukuman, tetapi juga soal pembinaan dan kesempatan kedua. Dan hari ini, hasilnya nyata dan membanggakan,” ujarnya.

IPPAFest 2025, sebut Maizar, merupakan bagian dari rangkaian peringatan Hari Bakti Pemasyarakatan (HBP) ke-61 yang jatuh pada 27 April, dengan tema besar “Pemasyarakatan Pasti Bermanfaat untuk Masyarakat.”

Festival ini juga menjadi bentuk dukungan terhadap Asta Cita Presiden RI dan 13 Program Akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan (Imipas), terutama dalam mendorong pemberdayaan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di lingkungan pemasyarakatan.

Maizar menambahkan bahwa kehadiran booth Kanwil Ditjenpas Riau menjadi sorotan karena menampilkan karya-karya berkualitas yang mencerminkan semangat reintegrasi sosial.

“Kreativitas ini adalah jembatan menuju kehidupan yang lebih baik bagi para warga binaan,” katanya.

Acara pembukaan IPPAFest berlangsung meriah dengan kehadiran sejumlah tokoh penting, antara lain Menteri dan Wakil Menteri Imipas, Ketua Komisi XIII DPR RI, Menteri UMKM, Menteri Ekonomi Kreatif, perwakilan Pemprov DKI Jakarta, Bank BRI, duta besar negara sahabat, serta mitra kerja Ditjenpas lainnya.

Pada kesempatan tersebut, turut diluncurkan Galeri Pemasyarakatan dan diperingati Hari Cinta Produk Warga Binaan sebuah langkah konkret untuk mendukung hasil karya mereka agar mendapat tempat di hati masyarakat luas.

Lebih dari sekadar festival, IPPAFest 2025 adalah cermin dari perubahan, semangat baru, dan bukti bahwa harapan bisa tumbuh dari tempat yang paling tak terduga bahkan dari balik jeruji besi.(McRiau)

BERITA LAINNYA
4.187 Jemaah Haji Riau Sudah Lunasi BIPIH
Minggu, 16 Maret 2025 | 12:10
BERIKAN KOMENTAR
Buy twitter verification Buy Facebook verification Buy Tiktok verification SMM Panel
Top