- Home
- Migas
- Uni Eropa Naikkan Pajak Bea Masuk, Ekspor CPO Indonesia Menurun
Uni Eropa Naikkan Pajak Bea Masuk, Ekspor CPO Indonesia Menurun
Minggu, 02 September 2018 | 13:46
PEKANBARU, RIAUGREEN.COM - Ekspor minyak sawit mentah atau crude palm oil (CPO) hingga akhir tahun ini diprediksi akan mengalami penurunan sekitar tiga hingga lima persen.
Kepala Seksi Pengolahan dan Pemasaran Perkebunan, Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Perkebunan Provinsi Riau, Tengku Neni Mega Ayu mengatakan, bahwa kampanye negatif terhadap industri kelapa sawit masih terus berlanjut. Lebih parahnya lagi, kondisi ini semakin dipersulit dengan persoalan bea masuk yang tinggi.
"Penerapan bea masuk untuk produk minyak sawit yang sangat tinggi menyebabkan tren CPO akan menurun drastis," kata Tengku di Pekanbaru, Sabtu (1/9/2018).
Menurutnya, negara importir sawit seperti India dan Uni Eropa berulah dengan menaikkan bea masuk, sehingga harga sawit di tanah air jatuh.
"India dan Uni Eropa sama-sama menaikan pajak ekspor. Ini menyebabkan harga sawit semakin merosot," tuturnya.
Sementara itu, pada enam bulan pertama tahun ini, harga CPO berkisar US$ 605 - US$ 695 per ton. Harga CPO global terus tertekan sejak awal Desember 2017, dan sampai semester I 2017, harga CPO belum pernah menyentuh US$ 700 per ton. (mcr)
BERITA LAINNYA
BERIKAN KOMENTAR