KUALA LUMPUR, MALAYSIA – Media OutReach Newswire – Menjelang penyelenggaraan KTT Keberlanjutan ASEAN ke-46 di Kuala Lumpur akhir tahun ini, sektor korporat Malaysia tampil sebagai sorotan utama. Asia Corporate Excellence & Sustainability (ACES) Awards 2025 telah membuka nominasi Gelombang kedua, mengundang perusahaan dan pemimpin bisnis asal Malaysia untuk diakui sebagai yang terbaik di Asia atas kontribusi mereka menuju masa depan yang lebih bertanggung jawab.
Memasuki tahun ke-12, ACES Awards telah menjadi tolok ukur utama untuk kepemimpinan yang bermakna dan berdampak jangka panjang. Malaysia memainkan peran penting dalam perjalanan ini, dengan 105 perusahaan berhasil meraih 113 penghargaan hingga saat ini, sebuah cerminan komitmen nasional terhadap keunggulan yang berintegritas.
Pada tahun 2024, perusahaan-perusahaan Malaysia kembali mencetak prestasi membanggakan. Dhaya Maju Infrastructure (Asia) Sdn Bhd mendapat penghargaan, dengan CEO-nya, Datuk Seri Dr. Subramaniam Pillai, dianugerahi kategori Outstanding Leaders in Asia. Sementara itu, Sunway Theme Parks memenangkan penghargaan Asia's Most Inspiring Executives di bawah kepemimpinan Calvin Ho, selaku Direktur Eksekutif—semakin memperkuat posisi Malaysia sebagai motor penggerak perubahan.
“Malaysia terus memimpin – bukan hanya dalam jumlah, tapi juga dalam semangat. Kami melihat generasi baru perusahaan yang membentuk kepemimpinan dengan kejernihan visi, keberanian, dan keyakinan,” ungkap Dr. Shanggari Balakrishnan, Presiden ACES Awards dan CEO MORS Group, dalam keterangan, Jumat (18/4/2025).
ACES Awards 2025 akan digelar pada 27–28 November, tepat setelah KTT Iklim COP30 di Rio de Janeiro. Tiga lokasi bersaing sebagai tuan rumah acara puncak, yaitu Kuala Lumpur, Bali, dan Taiwan. Lokasi final akan diumumkan pada bulan Juni.
Nominasi Gelombang kedua akan ditutup pada 30 April. Kategori yang tersedia mencakup Kepemimpinan Individu, Kepemimpinan Korporat, dan Keberlanjutan Korporat.
Untuk informasi lebih lanjut dan pengajuan nominasi, kunjungi: www.acesawards.com.