- Home
- Pekanbaru
- Desainer Pekanbaru unjuk Kreativitas di Riau Modest Fashion Parade 2025
Desainer Pekanbaru unjuk Kreativitas di Riau Modest Fashion Parade 2025
Kamis, 23 Januari 2025 | 13:56
Desainer Pekanbaru unjuk Kreativitas di Riau Modest Fashion Parade 2025
PEKANBARU, RIAUGREEN.COM - Para desainer lokal unjuk kreativitas dalam Riau Modest Fashion Parade 2025. Acara ini digelar oleh Indonesian Fashion Chamber (IFC) di Hotel Pangeran Pekanbaru, Rabu (22/1/2025) malam.
Penjabat (Pj) Wali Kota Pekanbaru Roni Rakhmat, mengapresiasi kreativitas dari para desainer lokal di Riau. Ia mengungkapkan kekagumannya terhadap karya para desainer lokal dalam Riau Modest Fashion Parade 2025.
"Acara ini membuktikan bagaimana kolaborasi dan eksplorasi potensi lokal dapat menghasilkan karya luar biasa. Acara ini sungguh luar biasa," katanya.
Para desainer menampilkan karya-karya yang mengesankan. Apalagi beberapa desainer asal Pekanbaru mampu menunjukkan pentingnya kolaborasi dan pemanfaatan potensi lokal, khususnya wastra (kain tradisional) khas daerah.
Roni juga melihat bagaimana kreasi para desainer dapat memadukan budaya masa kini dengan warisan sejarah Provinsi Riau. Ia menilai karya-karya tersebut berpotensi bersaing di tingkat nasional.
"Melalui kreasi yang ditampilkan, saya yakin Riau mampu mengejar prestasi dan menjadi pusat kreativitas di Indonesia," tambahnya.
Roni turut menyampaikan apresiasinya kepada IFC yang telah mempercayakan Pekanbaru sebagai tuan rumah acara ini. Ia berharap momentum ini dapat membangkitkan semangat dan kreativitas generasi muda di Provinsi Riau.
"Dukungan seperti ini sangat penting untuk mendorong anak muda Riau terus berkarya dan membawa nama daerah ke tingkat yang lebih tinggi," tutupnya.
Acara ini menjadi bukti nyata bahwa Pekanbaru tidak hanya kaya akan budaya. Tetapi, Pekanbaru juga memiliki potensi besar di bidang seni dan fesyen. (Kominfo7/RD2)
(kom)
BERITA LAINNYA
BERIKAN KOMENTAR