• Home
  • Siak
  • Siak Bertekad Berantas Ilegal Logging

Siak Bertekad Berantas Ilegal Logging

Kamis, 22 Desember 2016 | 18:30
Bupati Siak yang diwakili oleh Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Kab Siak mengikuti Diskusi terhadap penyelamatan Hutan dan Lahan di Kabupaten Siak yang di taja oleh Forum Indonesia Untuk Transparansi Anggaran(FITRA) Kamis 22 Desember 2016 di Hotel Grand Royal.
SIAK, RIAUGREEN.COM - Bupati Siak yang diwakili oleh Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Kab Siak mengikuti Diskusi terhadap penyelamatan Hutan dan Lahan di Kabupaten Siak yang di taja oleh Forum Indonesia Untuk Transparansi Anggaran(FITRA) Kamis, 22 Desember 2016 di Hotel Grand Royal.

Turut dihadiri oleh Badan Lingkungan Hidup, Dinas Kehutanan,GMPKS(Gerakan Mahasiswa Peduli Kabupaten Siak),STAI (Sekolah Tinggi Agama Islam),JMGR(Jaringan Masyarakat Gambut Riau), Media.

Buruknya tata kelola hutan dan lahan di Provinsi Riau salah satu penyebabnya adalah masih rendahnya partisipasi publik untuk mengakses informasi yang berkaitan dengan sumber daya alam, selain itu rendahnya partisipasi publik juga pemerintah masih menutup ruang kepada publik untuk mengakses dokumen yang berkaitan dengan tatakelola hutan dan lahan.untuk itu di butuhkan kesadaran masyarakat untuk mendorong pemerintah.

Tarmizi yang juga merupakan Ketua Pelaksana Kegiatan Diskusi Publik Mendorong APBD Pro terhadap penyelamatan Hutan dan Lahan di Kab Siak menjelaskan, kegiatan diskusi ini juga bertujuan untuk melihat dimana strategi Pemkab Siak terhadap kebijakan anggaran untuk pengelolaan penyelamatan hutan dan lahan, selama ini telah banyak kejadian kebakaran hutan dan lahan,disamping itu tentu adanya penguatan ekonomi masyarakat terhadap kebakaran hutan dan lahan yang menimbulkan efek dari dampak kebakaran hutan dan lahan sangat menurun.

"Telah lama kita merancang terhadap kegiatan ini,apa lagi Kabupaten Siak merupakan  menjadi salah satu daerah yang ikut dalam program setapak untuk menyelamakan hutan," kata Tarmizi.

Disampaikan oleh Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Kab Siak Dr H Fauzi Asni MSi, mengatakan terkait dengan diskusi ini, bagaimana kita mendorong pemerintah dalam anggaran lingkungan, untuk itu ini yang perlu kita diskusikan termasuk bersama Satker yang terkait, selain itu siak telah dilaunching oleh Mentri LHK serta juga telah memproklamirkan Kabupaten Siak sebagai Kabupaten Hijau.

Terhadap Ruang terbuka hijau, beliau memaparkan begitu pentingnya penyelamatan hutan dan lahan, namun kesemuanya itu tentunya juga telah dianggarkan.bukan hanya itu saja, namun penyelamatan daerah  aliran sungai siak juga kita jaga. itu lah keberpihakan kita terhadap penyelamatan serta pelestarian kita terhadap lingkungan.

"Selain itu kita telah beritikad untuk masalah ilegaloging perambahan hutan, untuk itu kegiatan tersebut harus diberantas, jadi itu lah tugas kita," jelas Fauzi.

Kita juga akan memberdayakan masyarakat untuk sosialisasi lingkungan, ini juga sangat penting mengingat pada saat ini siak telah menjadi kabupaten hijau.kita juga telah membuat visi kedepan serta kita juga turut andil dalam membuat kabupaten hijau.mari kita selalu sinergi untuk membangun siak ini, agar siak kedepan bisa lebih maju dan lebih baik lagi, harap dia.

Triono hadi peneliti Fitra Riau memaparkan tentang penyelamatan hutan dan lahan di kabupaten Siak terhadap akses informasi tata kelola hutan dan lahan di provinsi riau.selain itu, FITRA telah memasukan data ke kabupaten siak untuk analisa terhadap informasi serta kebijakan anggaran.

Dikatakan olehnya, Transparansi dan Akuntabilitas sangat diperlukan dalam pengelolaan sumber daya alam, keterbukaan menjadi salah satu syarat tata kelola sumber daya alam yang baik.

"Kita juga telah melihat terhadap kebutuhan untuk masalah lingkungan hidup ini,dan juga diperlukan berbagai anggaran.yang perlu kita lihat adalah siak juga termasuk dalam kategori rawan kebakaran hutan dan lahan, untuk itu juga diperlukannya penanganan yang serius sesuai dengan luas lahan hutan yang ada di kabupaten siak," tandasnya. (zul)


BERITA LAINNYA
BERIKAN KOMENTAR
Buy twitter verification Buy Facebook verification Buy Tiktok verification SMM Panel
Top