• Home
  • Rohul
  • Warga Desa Kembang Damai Goro Bangun Musholla

Warga Desa Kembang Damai Goro Bangun Musholla

Minggu, 21 Mei 2017 | 22:35
ROHUL, RIAUGREEN.COM - Warga RT 01/RW 03, Dusun simpang Marbau, Desa Kembang Damai, Kecamatan Pagaran Tapah Darussalam, Kabupaten Rokan Hulu, Ahad (21/05/2017) gotong Royong (Goro) membangun Musholla Nurul-Hidayah di pemukiman warga tersebut.

Salah seorang Tokoh Masyarakat Desa Kembang Damai,H.Hamdani (yang juga sebagai pengurus Musholla) saat ditemui di lokasi Musholla Nurul-Hidayah mengatakan, Terselenggaranya pembangunan Musholla Nurul-Hidayah 
atas partisipasi dari warga RT 01/RW 03, juga sumbangan dan uluran tangan dari pihak pengusaha yang memiliki investasi di wilayah Dusun simpang Merbau.
 
Diterangkan H.Hamdani,Luas areal Musholla seluas 19 x 11 meter, dengan surat tanah sertifikat, sedangkan luas bangunan Musholla 8 x 9 meter. Diperkirakan pembangunan Musholla Nurul-Hidayah mulai dari Fondasi sampai dengan selesai menelan biaya sebesar Rp 400 Juta. Sementara anggaran 
dana saat sekarang ini,yang tersedia sebesar Rp 2.600.000,- dan Batu Bata sebanyak 3000 buah, sedangkan semen sebanyak 40 sak.

Pengerjaan Musholla Nuru-Hidayah sekarang ini, masih tahap pengerjaan Fondasi,dengan ketinggian Fondasi memasang Batu rorak 80 cm, karena lokasi areal Musholla sering terjadi banjir.

"Kami pengurus, bersama warga sangat mengharapkan bantuan dan uluran tangan dari masyarakat Kabupaten Rokan Hulu,pada umumnya Masyarakat Provinsi Riau agar Pembangunan Musholla Nurul-Hidayah dapat terbangun dengan baik,dan sesuai dengan yang di harapkan," Pinta H.Hamdani.
 
Plt Camat Pagaran Tapah Darussalam Abdul Haris NasutionS.Ag.M.Si yang juga warga Dusun Simpang Merbau di lokasi gotong royong saat dikonfirmasi mengatakan, Sangat mendukung sekali dengan adanya niat masyarakat  membangun tempat ibadah untuk membina umat muslim. Wadah yang sudah ada dapat di manfaatkan masyarakat setempat dalam membangun mental generasi muda umat muslim. 

"Ucapan terima kasih disampaikan pada pengusaha yang ada di wilayah Dusun Simpang Merbau yang telah menyumbangkan material, maupun moril untuk pembangunan Musholla Nurul-Hidayah. Bahan bangunan yang sudah disumbangkan oleh masyarakat sudah dmanfaatkan warga melalui gotong royong untuk membangun Musholla. Saat 
sekarang ini pembangunan Musholla Nurul-Hidayah masih tahap pembangunan Fondasi," Sebut Camat. (Don)

BERITA LAINNYA
Bupati Sukiman Rakornas Bersama Lintas Kementerian
Selasa, 06 September 2022 | 09:30
BERIKAN KOMENTAR
Buy twitter verification Buy Facebook verification Buy Tiktok verification SMM Panel
Top