• Home
  • Pelalawan
  • Kokohkan Silaturahmi, RAPP Buka Puasa Bersama Insan Pers

Kokohkan Silaturahmi, RAPP Buka Puasa Bersama Insan Pers

Selasa, 30 Mei 2017 | 20:56
foto : angga
PELALAWAN, RIAUGREEN.COM -memperkokoh jalinan silaturahim dengan kalangan insan pers yang ada di Kabupaten Pelalawan, perusahaan pabrik bubur kertas terbesar Asia, Riau Andalan Pulp And Paper (RAPP) menggelar buka puasa bersama insan pers di Kabupaten Pelalawan di Rumah Makan Kota Buana, Pangkalankerinci, Kabupaten Pelalawan, Riau. Selasa (30/5/2017).

Kegiatan buka puasa bersama ini merupakan bagian dari kegiatan Safari Ramadhan yang ditaja Manajemen RAPP di hari ke 4 puasa ini, nampak hadir petinggi Humas RAPP dan anggota serta pimpinan Perusahaan media dan wartawan.

Hadir di kesempatan tersebut Stake Holder Relations (SHR) PT RAPP Mabrur, Employee Relation Head Corporate Communications Head PT RAPP Jarot Handoko, Media Relations Coordinator RAPP, Budhi Firmansyah, tim Corporate Communications RAPP lainnya dan para insan pers yang bertugas di Kabupaten Pelalawan.

Dalam sambutannya, Corporate Communications Manager RAPP Djarot Handoko yang diwakili Budhi Firmansyah mengatakan, bahwa acara buka bersama ini rutin dilaksanakan PT RAPP di wilayah operasionalnya bersama insan pers.

Dan kegiatan buka puasa bersama ini merupakan suatu kebahagian bagi dirinya dapat bisa bersilaturahmi antara RAPP dan wartawan yang bertugas di Pelalawan, apalagi kegiatan ini sudah berlangsung sejak lama.

"Selama ini, PT RAPP sangat menyambut baik dengan silaturrahmi dan komunikasi yang telah berjalan dengan baik," jelasnya.

Ditambahkan Budhi, apalagi insan pers di Kabupaten Pelalawan telah dapat bersinergi dengan saling menghormati diantara perusahaan dan insan pers.

Apalagi, sambungnya, selama ini kegiatan perusahaan di Kabupaten Pelalawan sangat mendapatkan dukungan yang positif dari rekan-rekan. Kabupaten Pelalawan merupakan wilayah yang termasuk dalam areal beroperasinya PT RAPP di Provinsi Riau. 

"PT RAPP akan memberikan perhatian yang sama kepada setiap wilayah tempat beroperasinya perusahaan. Dan kita selama ini sangat mendukung kegiatan apapun, seperti kegiatan sosial kemasyarakatan yang sangat bisa membantu kehidupan masyarakat. Apapun kegiatannya, asalkan bisa membantu masyarakat. Pihak dari perusahaan akan berusaha memberikan bantuan selama itu dapat membantu sesama," ujarnya. (Angga)


BERITA LAINNYA
Diskominfo Pelalawan 'Gandeng' PWI
Jumat, 08 Desember 2023 | 10:56
Kadis PUPR: Jalan Kota Masih Kewenangan Pusat
Kamis, 30 Juni 2022 | 15:25
BERIKAN KOMENTAR
Buy twitter verification Buy Facebook verification Buy Tiktok verification SMM Panel
Top