• Home
  • Pekanbaru
  • BPBD Sudah Padamkan Hampir Tiga Hektare Lahan Terbakar

BPBD Sudah Padamkan Hampir Tiga Hektare Lahan Terbakar

Senin, 20 Januari 2020 | 12:18
Pekanbaru.Go.Id
Kalaksa BPBD Pekanbaru, Zarman Chandra
PEKANBARU, RIAUGREEN.COM  -- Cuaca ekstrem mulai memicu kebakaran lahan di sejumlah wilayah Kota Pekanbaru pada awal tahun 2020. BPBD Kota Pekanbaru sudah memadamkan lahan seluas 2,45 hektare selama tiga pekan ini.

Data dari BPBD Kota Pekanbaru, lahan yang terbakar di Kota Pekanbaru menyebar di tujuh titik berbeda. Titik tersebut, yakni Jalan Air Hitam, Jalan Soekarno-Hatta dekat Nivana Residence, Jalan Naga Sakti dan Jalan Lembah Sari.

Ada juga kebakaran lahan di Jalan Pemuda Ujung, Jalan Ambarawa dan Jakan Riau Baru. Lahan yang terbakar cukup luas, yakni di Jalan Lembah Sari dan Jalan Pemuda Ujung. 

Luas lahan yang terbakar di dua kawasan itu masing-masing berkisar satu hektare. BPBD Kota Pekanbaru memastikan sebagian besar lahan yang terbakar sudah padam.

Tim BPBD Kota Pekanbaru menyebut upaya pemadaman masih berlangsung di Jalan Riau Baru. Mereka ingin memastikan lahan yang terbakar, Sabtu (18/1/2020) kemarin tidak meluas.

"Kami kembali lakukan upaya pemadaman hari ini di Jalan Riau Baru. Kami ingin pastikan tidak muncul titik api baru," terang Kepala Pelaksana BPBD Kota Pekanbaru, Zarman Candra, Senin (20/1/2020).

Proses pemadaman di Jalan Riau Baru sudah masuk tahap pendinginan. Mereka kembali melakukan upaya pemadaman untuk mencegah meluasnya kebakaran di lahan gambut tersebut.

Zarman menyebut, kawasan lahan yang terbakar berada di dekat bekas lahan terbakar. Ia menyebut lahan yang terbakar berada dekat lahan sawit.

"Kami bersama pihak kepolisian sudah melihat langsung langsung kondisi lahan terbakar," ujarnya. (pgi)

BERITA LAINNYA
Pelatihan GTA Tingkatkan Kompetensi ASN
Senin, 25 Maret 2024 | 21:03
BERIKAN KOMENTAR
Buy twitter verification Buy Facebook verification Buy Tiktok verification SMM Panel
Top