• Home
  • Pekanbaru
  • Diduga Bocor, Pipa Gas Chevron di Jalan Lintas Duri-Pekanbaru Semburkan Api

Diduga Bocor, Pipa Gas Chevron di Jalan Lintas Duri-Pekanbaru Semburkan Api

Minggu, 16 September 2018 | 21:51
RIAUGREEN.COM, PEKANBARU - Warga seputaran jalan lintas Sumatera tepatnya di kelurahan Balai Raja, Kecamatan Pinggir, Kabupaten Bengkalis, Riau dikagetkan adanya semburan api disertai Gas yang berasal dari pipa milik Chevron yang berada tepat di jembatan yang saat ini sedang dalam pegerjaan.

Hal itu membuat panik warga yang melintas kala itu. Sehingga, dengan munculnya semburan api tersebut sontak mengundang warga untuk melihat secara langsung di lokasi pada Minggu, (16/9/2018) Petang.

"Kejadiannya sontak bang, seperti angin compresor, tak lama kemudian warga berlarian sembari teriak pipa gas bocor. Tak lama kemudian api yang keluar dari pipa itu makin membesar," kata Edy menceritakan kepada wartawan.

Pantauan di lapangan, hingga diterbitkannya berita ini, pihak media belum mendapat keterangan resmi dari pihak terkait. 

Loading...
Sementara itu, arus lalulintas Sumatera - Duri - pekanbaru terpaksa menggunakan jalur alternatif. Tampak terlihat pihak Damkar dan Kepolisan pun mulai tiba di lokasi. (prc)

BERITA LAINNYA
Pelatihan GTA Tingkatkan Kompetensi ASN
Senin, 25 Maret 2024 | 21:03
BERIKAN KOMENTAR
Buy twitter verification Buy Facebook verification Buy Tiktok verification SMM Panel
Top