5 Lokasi Pesta Sambut Tahun Baru di Pekanbaru

Sabtu, 30 Desember 2017 | 17:32
RIAUGREEN.COM - Untuk menyambut malam tahun baru 2018, ada lima titik konsentrasi warga yang mendapat pengamanan dari Polresta Pekanbaru. Di mana sajakah itu?

Polresta Pekanbaru telah memetakan lima lokasi yang akan dijadikan pusat perayaan menyambut malam tahun baru. Pusat keramaian itu akan mendapat prioritas dalam pengamanan.

Kelima lokasi itu adalah eks Purna MTQ di Jl Sudirman mengarah ke Bandara Sultan Syarif Kasim (SSK) II. Di lokasi ini sudah menjadi kebiasaan masyarakat berkumpul untuk menyambut malam pergantian tahun.

"Di Purna MTQ akan ada hiburan musik yang sudah mengajukan izin keramaian ke kita. Karena itu, lokasi ini salah satu tempat konsentrasi warga menyambut malam tahun baru," kata Wakapolresta Pekanbaru AKBP Edy Sumardi, Jumat (29/12/2017).

Lokasi lainnya, sambung Edy, adalah stadion utama di Kecamatan Tampan dekat kampus Universitas Riau. Selanjutnya kawasan Stadion Kaharudin Nasution di Kec Rumbai. 

Begitu juga dua kawasan ruang terbuka hijau di Jl Sudirman dan Jl A Yani. Di lokasi ini juga akan ramai masyarakat berkumpul.

"Di RTH itu akan ada kegiatan pentas seni para siswa di Pekanbaru," kata Edy.

Lokasi kelima, kata Edy, adalah Jl Diponegoro, yang akan dilaksanakan istigasah masyarakat Pekanbaru.

"Kelima titik ini menjadi prioritas kita untuk melakukan pengamanan malam tahun baru. Walau begitu, kita tetap melaksanakan patroli di lokasi lainnya demi keamanan dan kenyamanan," kata Edy.

Selain itu, pihak Polresta Pekanbaru juga akan melakukan rekayasa lalu lintas, terutama di pintu masuk Pekanbaru sebelah barat, ramainya warga yang pulang berlibur dari Sumatera Barat.

"Nanti akan ada rekayasa jalan pada jam-jam tertentu guna menghindari kemacetan saat malam tahun baru. Kita juga mengimbau agar masyarakat tidak terlalu euforia menyambut malam tahun baru. Lebih baik warga melakukan kegiatan yang positif daripada hura-hura yang tak jelas," tutup Edy. (dtc)

BERITA LAINNYA
Pelatihan GTA Tingkatkan Kompetensi ASN
Senin, 25 Maret 2024 | 21:03
BERIKAN KOMENTAR
Buy twitter verification Buy Facebook verification Buy Tiktok verification SMM Panel
Top