• Home
  • Pekanbaru
  • DPO Pembobol ATM Digulung Tim Jatanras Polda Riau

DPO Pembobol ATM Digulung Tim Jatanras Polda Riau

Kamis, 25 Mei 2017 | 10:32
WNA Peru berinisial JWSO (37)
PEKANBARU, RIAUGREEN.COM - Tim Jatanras Polda Riau Amankan Pelaku Pembobol ATM yang merupakan WNA Peru berinisial JWSO (37). Adapun Pelaku Warga negara Peru ini berhasil diamankan Jatanras Polda Riau di sebuah hotel jalan sisingamangaraja pekanbaru (24/5/2017).

Sebgaimana dijelaskan oleh Kabid Humas Polda Riau, Kombes Pol Guntur Aryo Tejo dalam kegiatan press release sore ini, Pelaku merupakan wisatawan dari Peru dan merupakan tahanan tindak Pencurian dengan pemberatan Kejaksaan negeri Bali yang kabur beberapa waktu yang lalu dari sel isolasi di Pengadilan Negeri Denpasar. Yang bersangkutan membobol Toilet dengan menggunakan obeng yang disembunyikan di dalam kitab Injil miliknya.

Adapun kronologis kejadian kaburnya pelaku ini bermula pada tanggal 16 Mei 2017. Pelaku Kabur dari Pengadilan Negeri Bali. Dengan menggunakan Taxi ia sampai Gilimanuk dan selanjutnya menggunakan Bus menuju Jakarta. Tujuan akhirnya adalah Batam untuk kemudian keluar Indonesia via Batam. Namun karena tidak paham peta dari Jakarta tersangka ini malah terdampar di Pekanbaru dengan menggunakan Bus tanggal 20 mei 2017.

Selanjutnya selama 3 hari di pekanbaru pelaku menginap di penginapan jalan sisingamangaraja pekanbaru untuk menuju kebatam yang sudah siap memberangkatkan pelaku menuju ke peru oleh seorang teman pelaku berinisial WSB. Namun niat buruk pelaku tersebut berhasil di ketahui Tim Jatanras Polda Riau yang berkordinasi dengan Jatanras Polda Bali yang berhasil menangkap Pelaku terlebih dahulu.

Adapun tujuan dari Pelaku JWSO ini kabur yaitu di Karenakan mendapat sebuah kabar tentang keluarga nya sakit dirumah sakit peru sehingga dia ingin melarikan diri dan pelaku merupakan pembobol 2 buah mesin ATM Denpasar dan ATM Sidoarjo.

Dari hasil Interogasi terhadap pelaku diketahui pelaku berhasil membobol 2 buah mesin Atm dan berhasil mendapatkan uang sebesar kurang lebih RP.170.000.000 di Atm Denpasar dan juga RP.300.000.000 di Atm Sidoarjo.

Selanjutnya Pelaku saat ini masih dalam interogasi petugas subdit 3 Reskrim Um Polda Riau dan besok Pelaku akan segera dibawa oleh Tim Jatanras Polda Bali untuk segera dibawa menuju Bali. (tnr)

BERITA LAINNYA
Pelatihan GTA Tingkatkan Kompetensi ASN
Senin, 25 Maret 2024 | 21:03
BERIKAN KOMENTAR
Buy twitter verification Buy Facebook verification Buy Tiktok verification SMM Panel
Top