• Home
  • Olahraga
  • Turnamen Volly Ball Ozon Cup II Resmi Dibuka KONI dan PB PBVSI Bengkalis

Turnamen Volly Ball Ozon Cup II Resmi Dibuka KONI dan PB PBVSI Bengkalis

Selasa, 02 Februari 2016 | 14:46
Turnamen Volly Ball Cup II
BENGKALIS, RIAUGREEN.COM- Turnamen Volley Ball Ozon Cup II tahun 2016 resmi dibuka oleh KONI Bengkalis bersama Pengurus Besar Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PB PBVSI) Kabupaten Bengkalis.

Turnamen yang di laksanakan di lapangan Ozon Kelapapati Tengah dibuka dari 1-15 Februari 2016. Sementara itu, saat pembukaan turnamen Volly Ball tersebut, juga diberikan kata sambutan dari Kepala Desa Kelapapati Yulisman. Yulisman menyampaikan, moment ini dalam upaya membangkitkan semangat para generasi muda. 

"Moment ini dalam upaya membangkitkan semangat para generasi muda, kami selaku Pemerintah Desa merasa bangga karena melalui kegiatan ini membawa dampak positif bagi desa kami, khususnya pemuda supaya dapat melakukan kegiatan yang akan menorehkan prestasi, dan membantu menghindarkan adik-adik para pemuda kebanggaan kita kepada hal-hal yang tidak baik, terlibat narkoba, maupun kenakalan remaja lainnya," kata kades Yulisman.

Wakil Ketua Umum II KONI Kabupaten Bengkalis Darmansyah juga memaparkan Potensi olahraga di Desa Kelapapati ini sangat besar, beberapa waktu lalu kami juga membuka turnamen futsal di Jalan Pembangunan,

"Kalau bisa semua cabang olahraga ada di sini, KONI Kabupaten Bengkalis siap mendukung kalau perlu sampai ke tingkat Internasional tapi tidak lepas dari perhatian pemerintah desa sendiri,"ungkap Wakil ketua II KONI Bengkalis Darmansyah, Selasa (2/2/16).

Dia melanjutkan, KONI akan melakukan pemusatan latihan sehingga para atlet dapat dibina dengan maksimal," Insyaallah akan kita bahas dalam rapat bersama PB PBVSI yang dilanjutkan dengan menyusun jadwalnya,"ujarnya.

"Kami pengurus PB PBVSI yang baru terbentuk melaksanakan kegiatan ini sebagai bentuk motivasi bagi adik-adik dalam mengolahragakan masyarakat dan memasyarakatkan olahraga melalui klub voli yang telah terdaftar di PB PBVSI, hari ini kita bukan bicara kuantitas tapi lebih kepada kualitas, "ungkap Afifudin pengurus PB PBVSI Kabupaten Bengkalis singkat. (d'ari)

BERITA LAINNYA
Riau Siap Majukan Prestasi Kickboxing Indonesia
Kamis, 15 September 2022 | 13:25
Kabar Terkini Bagus Kahfi dan Kepindahannya
Selasa, 12 Juli 2022 | 21:16
De Jong Keukeuh Tetap Bermain di Barcelona
Kamis, 30 Juni 2022 | 21:22
BERIKAN KOMENTAR
Buy twitter verification Buy Facebook verification Buy Tiktok verification SMM Panel
Top