• Home
  • Meranti
  • Sekda Meranti Buka Turnamen Bola Voli, 44 Club Siap Berlaga di Sultan Muda Cup 1

Sekda Meranti Buka Turnamen Bola Voli, 44 Club Siap Berlaga di Sultan Muda Cup 1

Kamis, 23 Maret 2017 | 16:55
KET FOTO: Sekda Kepulauan Meranti Julian Norwis didampingi ketua KONI Asnan Mahadar serta sejumlah pengurus saat foto bersama pemain bola voli, Kamis (23/3/17)
SELATPANJANG, RIAUGREEN.COM - Sebanyak 44 Club yang terdiri dari 16 club putri dan 28 club putra, siap berlaga di Turnamen Bola Voli Sultan Muda Cup I

Sekda Kepulauan Meranti Julian Norwis SE MM, membuka secara resmi turnamen bola voli yang digelar bertempat di Jalan Sultan Dorak, Kelurahan Selatpanjang Timur, Desa Banglas, Kecamatan Tebingtinggi, Kabupaten Kepulauan Meranti, Kamis (23/3/17) siang.

Tampak hadir, Ketua KONI Kepulauan Meranti Asnan Mahadar didampingi Wakil Ketua Sudarto, Sekretaris Riky Heriansyah SE AK, perwakilan Disparpora dan sejumlah pengurus lainnya.

Disela-sela pembukaan turnamen, Sekda Julian Norwis mengatakan turnamen ini dilaksanakan dalam rangka menjaring atlit-atlit berprestasi yang dipersiapkan untuk menghadapi Porprov 2017 di Bangkinang, Kabupaten Kampar mendatang.

"Turnamen ini kita laksanakan dalam upaya bagaimana membina atlit-atlit. Kita juga merasa bangga dengan upaya yang telah dilakukan oleh KONI dan Disparpora dalam melakukan pembinaan terhadap atlit-atlit di Kepulauan Meranti," ungkap Sekda yang akrap disapa Icut.

Ditambahkan Icut, dengan adanya kegiatan turnamen itu tentunya akan mendapatkan bibit-bibit yang lebih baik dan tingkat kemampuan yang lebih tinggi.

Sementara itu, Sekretaris KONI Riky Heriansyah menambahkan bahwa turnamen yang digelar tersebut merupakan semi open atau dalam 1 club hanya bisa menggunakan 3 orang pemain dari luar daerah.

Dijelas Riky, selain untuk menggali bibit yang berprestasi, turnamen ini juga sebagai ajang seleksi untuk menghadapi Porprov mendatang.

"Kita harapkan kepada seluruh tim yang ada agar bisa ikut serta, sehingga bibit-bibit yang berada di daerah pelosok bisa tergali," harapnya.

Peresmian pembukaan diawali dengan pukulan servis oleh Sekda Julian Norwis, kemudian dilanjutkan dengan pertandingan persahabatan antara Sultan Muda Vs Peace. (gun)

BERITA LAINNYA
Penindakan 19.800 Kg Mangga Ilegal
Kamis, 14 Maret 2024 | 11:19
Plt Bupati Asmar Lantik 8 Pejabat Eselon II
Senin, 08 Januari 2024 | 13:51
APBD Meranti 2024 Disahkan Rp 1,3 Triliun
Rabu, 29 November 2023 | 18:49
BERIKAN KOMENTAR
Buy twitter verification Buy Facebook verification Buy Tiktok verification SMM Panel
Top