• Home
  • Kampar
  • Tabligh Akbar Desa Sungai Tarap Hadirkan Ustadz Abdul Somad

Tabligh Akbar Desa Sungai Tarap Hadirkan Ustadz Abdul Somad

Laporan: Rahayu Puji Lestari
Selasa, 20 Februari 2018 | 11:47
foto net
Ustadz Abdul Somad
KAMPAR, RIAUGREEN.COM - Ikatan Wirid Yasin Al-Misbah, Desa Sungai Tarap, Kabupaten Kampar menggelar Tabligh Akbar dalam rangka Gerakan Desa Sungai Tarap Khatam Al Qur'an, Senin (19/02/2017). Menghadirkan Ustadz Abdul Somad sebagai penceramah, tabligh akbar ini juga sekaligus penyerahan 100 Al Qur'an dari Komandan Batalyon 132, Aidil Amin kepada masyarakat Desa Sungai Tarap, yang diwakili oleh Wakil Danyon 132 BS.

Digelar di halaman rumah warga RW 01 Dusun I Sei Tolang, Dedi Henri yang merupakan Ketua Panitia. Masyarakat Desa Sungai Tarap tampak memenuhi halaman, meskipun dalam kondisi hujan.

Dihadiri langsung oleh Bupati Kampar Aziz Zaenal, Sekda Kampar Yusri, Kepala Desa Sungai Tarap Khairil Anuar, Wakil Danyon 132 BS, anggota DPRD Provinsi Riau Ilyas HU dan beberapa anggota DPRD Kampar.

Bupati Kampar Aziz Zaenal, mengatakan acara ini sekaligus Khatam Al Qur an juga sebagai ajang silahturahmi. Selain itu, beliau juga melihat antusias masyarakat Kampar cukup tinggi terhadap Al Qur an.

"Kemajuan yang luar biasa didaerah sungai tarap ini animo masyarakat terhadap al qur an luar biasa. membuktikan bagaimana generasi kedepan adalah generasi Al Qur an."

Beliau juga menyerahkan 200 Al Qur an kepada masyarakat Desa Sungai Tarap, dan berharap pengajaran Al Qur an dapat diterapkan diseluruh desa-desa di Kabupaten Kampar. (*)


BERITA LAINNYA
Gebyar IP-ICBS Resmi Digelar, Ini Harapan Wagubri
Senin, 20 Februari 2023 | 15:12
Posyandu Baiturrahman Gelar Wisuda Imunisasi Balita
Senin, 28 November 2022 | 13:51
BERIKAN KOMENTAR
Buy twitter verification Buy Facebook verification Buy Tiktok verification SMM Panel
Top