• Home
  • Inhil
  • Danramil 03/ Tempuling, Babinsa dan Kelompok Tani Tanam Padi Serentak di Desa Pekan Tua

Danramil 03/ Tempuling, Babinsa dan Kelompok Tani Tanam Padi Serentak di Desa Pekan Tua

Rabu, 17 Januari 2018 | 23:23
TEMPULING, RIAUGREEN.COM - Danramil 03/ Tempuling Kapten Arh Sugiyono bersama Babinsa dan kelompok Tani Setia Budi melaksanakan tanam padi serentak di lokasi sawah Tanjung Harapan di Desa Pekan Tua, Kecamatan  Kempas, Kabupaten Indragiri Hilir, Rabu (17/01/18)

Dari pantauan reporter media ini, hadir juga dalam kegiatan tersebut Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) Pekan Tua  Ali Amran dan Kelompok Tani perwakilan dari Desa tetangga untuk menyaksikan cara menanam padi sistem Jajar Legowo serta pengolahan tanah mengunakan alat Traktor.


Dalam sambutannya, Danramil 03/Tempuling Kapten Arh Sugiyono menjelaskan dengan adanya tanam padi serentak di wilayah Koramil 03/Tempuling Kodim 0314/Inhil dengan luas 330 hektar Khusus di desa Pekan Tua yang tersebar di 2 Dusun dan sudah tertanam sekitar 90 Hektar  dengan harapan akhir bulan Februari 2018 penanaman  sudah terealisasi untuk seluruh wilayah yang mempunyai areal sawah pertanian padi. 

"Jadi untuk mempercepat proses Tanam IP 100 kali ini saya (Danramil 03/Tempuling, red) menekankan kepada seluruh Babinsa selaku pendamping kelompok tani lebih aktif untuk memacu para petani bekerja sama  dengan penyuluh pertanian tingkat Kecamatan. Untuk Gerakan Tanam Serentak di wilayah Koramil 03/Tempuling dilaksanakan sampai tingkat dusun dan diharapkan sampai tanggal 15 Februari 2018 telah ditanami di areal  sawah tahun 2018," katanya.

Ia menuturkan tanam serentak merupakan gerakan yang dilaksanakan pada tanggal 17 Januari 2018 yang pada tingkat Kabupaten Inhil dilaksanakan di Blok E Kel Kempas Jaya seluas 475 Hektar  dengan jenis padi IR 42 dan di desa pekan tua 330 Hektar. 

"Dengan adanya kegiatan tanam padi serentak di wilayah Koramil 03/Tempuling ini kita harus meningkatkan terus gerakan tanam padi di wilayah Kecamatan Kempas," ulasnya 

Selain itu, dikatakannya lagi, puhaknya terus berupaya memberikan semangat kepada seluruh petani yang lain untuk membangun gerakan tanam padi di seluruh Desa. Untuk menuju Desa se-kecamatan Kempas harus lebih maju dan sejahtera dengan adanya ketahanan pangan karena dengan adanya ketahanan pangan kita pasti kuat dan sejahtera.

Danramil juga berharap kepada dinas terkait khususnya dinas Badan Koordinasi penyuluh propinsi untuk memperhatikan Kelompok Tani di Kecamatan Kempas sarana dan prasarana pertanian yang di butuhkan mengingat pertanian kempas masa tanamnya tergantung adanya pasang surut air Sungai sehingga sangat membutuhkan diesel air. 


Senada dengan Danramil, Ali Amran selaku PPL deaa pekan tua menyampaikan gerakan tanam serentak di atas areal Blok D ini harus menyeluruh di Kecamatan Kempas ini. Pemerintah akan mendukung kegiatan pertanian dengan cara mendukung menyiapkan alat seperti handtraktor dan lain sebagainya.

"Alat handtracktor silahkan para petani mengajukan proposal untuk keperluan pertanian  kelompok-kelompok tani, Dengan adanya kegiatan ini, Ia berharap negara kita menjadi negara yang kuat, sejahtera dan makmur," harapnya. (Sandi)

BERITA LAINNYA
BERIKAN KOMENTAR
Buy twitter verification Buy Facebook verification Buy Tiktok verification SMM Panel
Top