• Home
  • Dumai
  • Mahasiswa Dumai Pertanyakan Pembangunan Pipa PGN

Mahasiswa Dumai Pertanyakan Pembangunan Pipa PGN

Selasa, 14 Maret 2017 | 14:07
Foto TribunPekanbaru
PMII Dumai dialog dengan Sekda Kota Dumai, Selasa (14/3/2017) terkait pembangunan Pipa PGN di Dumai.
DUMAI, RIAUGREEN.COM - Belasan mahasiswa yang tergabung dalam Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) melakukan dialog dengan Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Dumai di Kantor Walikota Dumai, Selasa (14/3/2017).

Mereka datang mempertanyakan mekanisme penyaluran pipa pengerjaan Perusahaan Gas Negara. Sebab lokasi pembangunan pipa gas ini berada dekat dengan pemukiman.

Mereka juga menuntut agar pemetaan jalur penyaluran pipa dirubah karena jalur pipa melintasi lokasi yang ramai masyarakat. 

"Kami ingin jalurnya bisa dirubah, sebab lokasinya cukup rawan," ujar Ketua Umum PMII Dumai, Muhammad Ansori dalam dialog selama dua jam tersebut. (tribun)

BERITA LAINNYA
BERIKAN KOMENTAR
Buy twitter verification Buy Facebook verification Buy Tiktok verification SMM Panel
Top