• Home
  • Bengkalis
  • Warga Bengkalis Kesuh Kesah Dengan Jaringan Telkomsel

Warga Bengkalis Kesuh Kesah Dengan Jaringan Telkomsel

Kamis, 27 Juli 2017 | 12:03
Ilustrasi
BENGKALIS, RIAUGREEN.COM - Lebih dari 4 minggu lamanya, warga Bengkalis sebagai pengguna jasa jaringan seluler Telkomsel terus merasa kesulitan dalam melakukan panggilan telpon maupun mengirim SMS. Dengan kondisi tersebut seluruh pengguna jasa Telkomsel di Pulau Bengkalis ini dirugikan.

Disampaikan Imron warga kota Bengkalis mengatakan bahwa bukan dirinya saja yang dirugikan Telkomsel melainkan seluruh warga pulau Bengkalis juga ikut dirugikan dengan kondisi jaringan telekomukasi ini.  

"Kita saat ini semua merasa dirugikan, bayangkan saja, mau nelpon payahnya mintak ampun. Jika bisapun menelpon itu paling 1 menit, terus suara kita seperti kaset kusut, sudahtu lagi jaringan lengket,"kesal Imron mengatakan, Kamis (27/7/17).

Selain menelpon, diutarakan Imron lagi, untuk mengirim SMS pun tidak bisa,"Sudah menelpon susah, mau ngirim SMS juga susah. Anehnya lagi kalau sudah terputus kita mau menelpon lagi itu pasti sulit,"ujarnya lagi.  

Selain sulit melakukan panggilan telpon pihaknya juga mengaku nomor telponnya juga sulit di telpon rekan atau keluarga,"Beberapa rekan saya setiap menelpon tidak pernah masuk. Kata mereka nomor saya tidak aktif,  padahal dalam kondisi aktif,"katanya lagi. 

Hal yang sama juga di rasakan warga lainnya, seperti di rasakan Ferdy warga Kelapapati Darat Bengkalis. Salain sulit melakukan panggilan telpon, dia juga sulit mengangkat telpon yang masuk.  

"Kadang ada telpon masuk, tapi tidak bisa diangkat padahal sudah kita tekan tombol mengangkat telponnya," ungkapnya. 

Selain itu,  penggunaan jaringan data milik Telkomsel juga dirasakan ada gangguan. Ferdy yang bekerja sehari hari menggunakan jaringan internet sangat merasakan kesulitan tersebut.

"Kita kerja dengan menggunakan internet kadang sulit untuk mengirim email. Jadi kadang harus cari wifi terlebih dahulu untuk menyelesaikan pengiriman,"katanya.  

Pihaknya menyangkan kondisi ini terjadi di Bengkalis,  apalagi sampai saat ini belum ada keterangan resmi Telkomsel penyebab tidak bagusnya jaringan mereka. 

"Seharusnya ada keterangan resmi mengapa kondisi jaringan sampai seperti ini. Dan sampai kapan kondisi ini dialami masyarakat Bengkalis,"cetusnya.

Disisilain, dari isu yang berkembang yang kian canter dibicarakan di kalangan masyarakat Bengkalis, menyampaikan bahwa, diduga terkait adanya gangguan jaringan Telkomsel ini dikarenakan adanya dugaan penyadapan.

"Isu yang sering dibicarakan bahwa ada penyadapan, tapi kita tidak taulah benar apa tidak. Apalagi saat musim proyek ini,"singkat Muhammad. (d*ari)

BERITA LAINNYA
BERIKAN KOMENTAR
Buy twitter verification Buy Facebook verification Buy Tiktok verification SMM Panel
Top